PENBI STKIP BBG Kerja Sama dengan Balai Bahasa Adakan Kegiatan UKBI

8 Oktober 2019 | BBG News

BANDA ACEH, BBG NEWS—Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia STKIP BBG bekerja sama dengan lembaga Balai Bahasa Provinsi Aceh mengadakan  kegiatan Uji Kemahiran Berbahasa Indonesia (UKBI). Kegiatan berlangsung di aula kampus setempat, Selasa (8/10/2019). Kegiatan diikuti oleh puluhan mahasiswa Pendidikan Bahasa Indonesia, terutama mahasiswa yang baru duduk di semester I. Pantauan BBG News, mahasiswa sangat antusias mengikuti kegiatan ini. Mereka sudah berada di lokasi sejak pagi.

“Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kerja sama antara prodi Pendidikan Bahasa Indonesia STKIP BBG dengan balai bahasa Aceh. Selain itu, kegiatan ini bertujuan meningkatkan kemahiran  berbahasa indonesia baik dari aspek memyimak( mendengar) maupun membaca pemahaman,”ujar Rika Kustina, M.Pd., Ketua Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia.  Beliau berharap melalui kegiatan  ini akan mampu mengasah kemampuan berbahasa baik dosen maupun mahasiswa, terutama juga dengan bantuan kerja sama Balai Bahasa Provinsi Aceh.

“Saya senang mengikuti kegiatan ini untuk mengukur kemampuan berbahasa Indonesia. Semoga kegiatan ini rutin dilaksanakan,”ujar Syarifah, seorang peserta.

Laporan: Hanifa Aisha & Nurjihan Maghfirah

 

Bagikan
partner-1
partner-2
partner-3
partner-4
partner-5
partner-6
partner-7
partner-8
partner-9
partner-10
partner-11
partner-12
partner-13
partner-14
partner-15
partner-16
Skip to content