111 Mahasiswa STKIP BBG Diyudisium

12 April 2016 | BBG News

BANDA ACEH, BBG NEWS—Sebanyak 111 mahasiswa STKIP BBG diyudisium di Aula kampus tersebut, Selasa (12/4). Mereka yang diyudisum hari ini merupakan mahasiswa Strata 1 (S1). Dalam prosesi acara dibacakan nama-nama mahasiswa yang telah berhasil menyelesaikan studinya oleh masing-masing Ketua Prodi.

Keseluruhan sarjana yang diyudisium tersebut terdiri atas, 4 mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa, Sastra Indonesia dan Daerah lulus dengan predikat sangat memuaskan, 3 mahasiswa Program Studi Pendidikan Matematika lulus dengan predikat sangat memuaskan, 20 mahasiswa Program Studi Pendidikan Jasmani lulus dengan predikat sangat memuaskan, 40 mahasiswa Prodi PGSD yaitu 2 mahasiswa lulus dengan predikat cumlaude dan 38 mahasiswa lulus dengan predikat sangat memuaskan, 4 mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris yaitu 1 mahasiswa lulus dengan predikat cumlaude dan 3 mahasiswa lulus dengan predikat sangat memuaskan, dan 40 mahasiswa Program Studi PAUD yaitu 2 mahasiswa lulus dengan predikat cumlaude dan 38 mahasiswa lulus dengan predikat sangat memuaskan.

Lili Kasmini, M.Si, Ketua STKIP BBG dalam sambutannya menyatakan bahwa pelaksanaan yudisium bukan sekedar seremonial semata tetapi juga  suatu kegiatan yang menandakan berakhirnya pelayanan asuh secara formal dari pihak kampus kepada mahasiswa.

“Kami dari pihak kampus mengucapkan selamat kepada saudara-saudara semua. Semoga anda nantinya dapat menjadi pendidik yang religius serta unggul dalam bidang masing-masing. Keberadaan anda sudah dinantikan. Hari ini, tugas anda di kampus telah usai. Sekarang saatnya anda terjun ke masyarakat. Jagalah nama baik almamater di mata masyarakat,”ujarnya.

Pelaksanaan yudisium juga diselingi dengan hiburan yang dibawakan oleh group paduan suara STKIP BBG.

Bagikan
Skip to content