STKIP Bina Bangsa Getsempena Peduli Bencana Aceh

18 April 2013 | BBG News

BANDA ACEH – STKIP Bina Bangsa Getsempena Banda Aceh melepas para mahasiswa yang akan menyalurkan bantuan Peduli Bencana Aceh pada Kamis (18/4) di Halaman Depan Kampus Utama, Peuniti. Bantuan tersebut rencananya akan segera disalurkan ke daerah Pantai Barat Selatan Aceh.

Dalam kesempatan pelepasan mahasiswa tersebut, Pembantu Ketua Bidang Kemahasiswaan Aulia Afridzal, SE menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada mahasiswa STKIP BBG yang telah menggalang dana untuk membantu para korban banjir. “Jagalah kesopanan dan etika kita sebagai mahasiswa calon guru dan jaga nama baik institusi kita ini STKIP BBG,” tambahnya.

Kemudian Pembantu Ketua Bidang Akademik Syarfuni, M.Pd menambahkan agar berhati-hati. “Ini bukan perjalanan tamasya tapi merupakan tugas mulia, terima kasih kepada PMI Kota Banda Aceh dan PMI Meulaboh yang telah memfasilitasi anak-anak kami dalam menyalurkan bantuan ini”.

Mahasiswa yang berangkat ke Meulaboh untuk mengantarkan sumbangan yaitu Zakiyul Vuady (Ketua BEM), Edi Saputra, Dodi Fitria, Rizki, Sulaiman, Ika Ernawati dan Yusrawati. Bantuan yang disalurkan berupa beras, sarden, mie instan, minyak makan, baju layak pakai dan roti.

Bagikan
partner-1
partner-2
partner-3
partner-4
partner-5
partner-6
partner-7
partner-8
partner-9
partner-10
partner-11
partner-12
partner-13
partner-14
partner-15
partner-16
Skip to content