Prodi Penjas STKIP BBG Adakan Buka Puasa Bersama di Double Coffe Banda Aceh

21 Mei 2019 | BBG News

BANDA ACEH, BBG NEWS—Untuk memperkuat silaturahmi dan kebersamaan, Prodi Pendidikan Jasmani,  STKIP BBG mengadakan acara buka puasa bersama. Kegiatan yang melibatkan dosen, alumni dan mahasiswa berlangsung di Double Coffe Banda Aceh, Senin (20/5/2019). Buka puasa bersama tahun ini Ramadan 1440 Hijriah, Penjas STKIP BBG mengusung tema, “ Meningkatkan Ukhwah Islamiah antara Dosen, Mahasiswa dan Alumni Penjas STKIP BBG Banda Aceh,”

Taufiq Hidayat, Ketua  Himpunan Mahasiswa Pendidikan Olahraga (Himapora)  menyampaikan terima kasih  kepada dosen, staf, alumni, dan mahasiswa Prodi Penjas STKIP BBG yang telah meluangkan waktu untuk hadir untuk acara buka puasa bersama. Kegiatan ini merupakan ajang silaturahmi mahasiswa, dosen, dan alumni STKIP BBG.

Hal senada juga disampaikan oleh Zikrur Rahmat, Ketua Prodi Penjas. Beliau menyampaikan terima kasih kepada seluruh panitia yang telah bersusah payah menyukseskan acara ini mulai dari pra persiapan hingga hari H. Apalagi pelayanan dan susunan acara sangat baik dan tertata rapi.

“Ini merupakan agenda tahunan Prodi Penjas STKIP BBG. Semoga kegiatan ini akan terus berlangsung dengan baik saban tahun,”pungkasnya.

 

Bagikan
Skip to content