Prodi Bahasa Inggris STKIP BBG Adakan Seleksi Peserta NUDC, KDMI, dan Mawapres

8 Januari 2019 | BBG News

BANDA ACEH, BBG NEWS–Setelah beberapa bulan melakukan latihan rutin mingguan, grup Insiders yang menaungi bidang debat membuka seleksi untuk kandidat National University Debating Championship (NUDC), Kompetisi Debat Mahasiswa Indonesia (KDMI) dan  Mawapres. Kegiatan berlangsung Sabtu, (5/1/2019) di halaman kampus setempat.  Seleksi ini diikuti oleh seluruh mahasiswa yang bergabung dalam grup insiders.  Kegiatan dipandu oleh Mulyadi Syahputra, M.Pd., (pelatih debat STKIP BBG) dan didampingi oleh Sri Wahyuni, M.Pd (Ketua Prodi Pendidikan Bahasa Inggris).

Kegiatan seleksi ini menggunakan sistem British Parlementary yang  terdiri dari dua preliminary round yang masing-masing prelim memiliki dua wave. Posisi peserta di prelim  pertama ditentukan secara acak melalui penarikan undian, sedangkan prelim ke-dua ditentukan berdasarkan skor tertinggi. Kegiatan berlangsung dengan tertib dan sukses.

Dari hasil seleksi tersebut, beberapa peserta terpilih menjadi pemenang. Rincian pemenangnya adalah sebagai berikut. Kandidat NUDC 2019 dimenangkan oleh Mahdalena dan Huriyaty Dhuhaisna, kandidat KDMI 2019 diraih oleh Hairil, Defi Irmayanti, dan Yulidarawati, serta delegasi Mawapres akan diwakili oleh Misna Aura. Selain itu,  juga ada pengumuman bagi peraih Best Speakersdan Best Mentor dari kegiatan Weekly Debating League yang diselenggarakan setiap hari Sabtu, periode November s/d Desember 2018. Peraih Best Speaker pertama ialah Siti Aisyah, kedua Lusy Sulita, dan ketiga Cut Yaslinar, sedangkan peraih Best Mentor adalah Defi Irmayanti.

“Selamat bagi para pemenang, dan bagi yang belum juara jangan berkecil hati, karena kesempatan untuk menjadi pemenang masih bisa diraih pada seleksi tahun depan.” Ucap Sri Wahyuni, M.Pd saat menutup kegiatan. Mulyadi Syahputra, M.Pd juga menambahkan bahwa siapapun yang menjadi pemenang hari ini jangan terlalu berbangga hati, karena seleksi terbesar akan dihadapi ditingkat daerah dan nasional nantinya.

“Kalian harus latihan dengan konsisten,  baik bagi yang terpilih maupun yang belum terpilih,”pungkasnya.

Laporan: Huriaty Dhuhaisna

Bagikan
partner-1
partner-2
partner-3
partner-4
partner-5
partner-6
partner-7
partner-8
partner-9
partner-10
partner-11
partner-12
partner-13
partner-14
partner-15
partner-16
Skip to content