Maumere Competition IV PG PAUD UBBG Berlangsung Meriah, Pemenang Dapat Hadiah Menarik

2 Juli 2025 | BBG News

BANDA ACEH, BBG NEWS–Prodi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini UBBG mengadakan kegiatan Maumere Competition IV & Final Praktek Mata Kuliah Sendratasik dan Pagelaran Seni. Kegiatan berlangsung di halaman kampus setempat, 1-2 Juli 2025.

Kegiatan dibuka dengan penampilan tari Ranup Lampuan dilanjutkan dengan sambutan Rektor UBBG Prof. Dr. Hj. Lili Kasmini, S.Si.,M.Si. Dalam sambutannya beliau sangat mengapresiasi pelaksanaan kegiatan ini. Beliau menyatakan bahwa banyak mahasiswa yang memiliki bakat dan talenta sehingga pimpinan maupun dosen harus mengembangkan wadah kreativitas sehingga potensi mahasiswa bisa terus diasah.

“Kegiatan ini akan berdampak dalam menghasilkan pendidik Anak Usia Dini yang kompeten, kreatif, dan menginspirasi,”ujarnya.

Windi Agustina, ketua panitia menyampaikan tantangan utama terletak pada biaya penyelenggaraan. Adapaun tantangan lainnya yaitu hal-hal teknis yang berada di luar kendali seperti sound system yang tiba-tiba mati, peserta yang tidak fokus pada antrian yang sudah di tetapkan. Meskipun demikian acara ini mendapat respon positif dan beberapa masukan dari penonton dan peserta.

“Saya berharap kegiatan ini akan terus menjadi kegiatan rutin yang di adakan setiap tahunnya. Semoga dengan adanya kegiatan ini dapat menumbuhkan minat dan bakat dari mahasiswa, serta bisa memotivasi prodi-prodi lain untuk menyelenggarakan kegiatan serupa atau event-event lainnya,”ujarnya.

Sementara itu, Ketua Prodi PG PAUD Helnita, M.Pd. menyatakan kegiatan diadakan sebagai bentuk kegiatan tahunan yang diharapkan mampu menjalin kekompakan dan kerja sama antar tim serta melestarikan budaya. “Kita harapkan ke depan kegiatan ini semakin bagus dan meriah.

Tampak halaman UBBG dipenuhi oleh stan berisi pameran karya mahasiswa PG PAUD. Kompetisi ini juga menghadirkan juri untuk memberikan nilai dan masukan atas penampilan peserta. Para juri tersebut yakni Riza Oktariana, S.Pd., M.Pd (Dosen PG-PAUD) dan Novia Rozalini, M.Pd (Dosen Penjas). Pertunjukan yang ditampilkan di antaranya senam kreasi, pameran media, dan penampilan tari.

Peraih Juara I adalah mahasiswa PG-PAUD angkatan 2023 yakni Sarah, Hijriah Febrina, Sri Mulyani, Yuyun Halimah, Dian Maulidya, Fira Miranda, Fani Rahmawati, Sala Wati. Peraih Juara 2 adalah Mahasiswa PG-PAUD angkatan 2022 yakni Khairuna, Vira Pramitha, Putri Anis Nadiatul, Firly Ananda Putri, Bunga Rian Lestari, Maimuna, Julia safitri, dan Silva Darma Nisa. Sementara itu, peraih Juara III adalah Mahasiswa PG-PAUD angkatan 2022 yakni Darmawati, Retta Yarkasih, Siska Rajum Karlinda, Oca Maulidia, Rauzatul Ulpa, Suriati, Jumiliati, dan Riska Maulida.

partner-1
partner-2
partner-3
partner-4
partner-5
partner-6
partner-7
partner-8
partner-9
partner-10
partner-11
partner-12
partner-13
partner-14
partner-15
partner-16
Skip to content