Mantapkan Proposal Penelitian Dosen Pemula, LPPM STKIP BBG Adakn Bimtek

15 Agustus 2018 | BBG News

BANDA ACEH, BBG NEWS—Dalam rangka memantapkan dosen pemula dalam menulis proposal penelitian PDP, Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat STKIP BBG mengadakan Bimbingan Teknik. Pembimbing kegiatan yakni Intan Kemala Sari dan Fitriati.  Peserta kegiatan tersebut adalah para dosen pemula yang akan mengusulkan PDP yakni Gio M. Johan, Didi Yudha Pranata, Mulyani, Safrina Junita, Cut Marlini, Hendra Kasmi, Tuti Sarwita, Siti Fachraini, dan Haris Munandar. Kegiatan berlangsung di ruang BI Corner kampus setempat, Senin (13/8/2018).

Intan Kemala Sari, Kepala LPPM menyatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memfasilitasi dosen pengusul yang masih berhak mengusul Penelitian Dosen Pemula (PDP) agar dapat lulus dengan nilai dan jumlah yang maksimal. “Targetnya semua proposal dosen pengusul PDP lulus,”ujarnya.

Cut Marlini, seorang peserta kegiatan menyatakan kegiatan ini sangat bemanfaat. Beliau menambahkan bahwa banyak ilmu yang diperoleh dalam kegiatan ini, terutama tentang cara menyusun proposal yang berkualitas.

Bagikan
Skip to content