BANDA ACEH, BBG NEWS–Laga pertandingan sepak bola PON XX Papua 2021 di Stadion Jayapura Papua telah usai, Kamis Malam, (14/10/2021). Tim Sepakbola Aceh yang sempat masuk ke babak final dan akhirnya menyabet medali perak usai bertanding melawan tim Papua.
Namun, dalam tim sepak bola Aceh tersebut terdapat dua mahasiswa UBBG yang memperkuat tim skuad Aceh di laga paling bergengsi tersebut. Mereka adalah Riski Yusuf Nasution dan Chairil Zul Azhar. Keduanya tercatat sebagai mahasiswa Pendidikan Jasmani Universitas BBG.
“Terima kasih kepada dosen dan kawan-kawan mahasiswa UBBG yang telah memberi dukungan dan doa sehingga kami tiba pada pencapaian ini, ” ujar Riski Nasution. Ia juga menyampaikan terima kasih kepada masyarakat Aceh yang telah memberikan semangat untuk tim.