Mahasiswa Penjaskesrek Adakan Syukuran Atas Prestasi Olahraga Pendidikan Kemenpora

6 November 2015 | BBG News

BANDA ACEH, BBG NEWS — Mahasiswa Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi BBG adakan syukuran atas prestasi pada Festival Olahraga Pendidikan Kemenpora, Jumat (6/11) di kampus setempat. Dalam sambutannya, Sekretaris Prodi Penjaskesrek Zikrurrahmat, M.Pd. mengucapkan terima kasih kepada para mahasiswa yang telah mengukir prestasi. Ia berharap hal ini menjadi motivasi bagi mahasiswa BBG umumnya, dan mahasiswa Penjaskesrek, khususnya. Agenda dilanjutkan dengan makan bubur bersama. Makan bersama tersebut melibatkan semua mahasiswa Prodi Penjaskesrek.

Sementara itu, Sahabul Adri, M.Pd., penanggung jawab kegiatan menyatakan bahwa kegiatan ini jangan dinilai dari konsumsinya, tetapi yang lebih penting adalah bisa menjalin kebersamaan dan kekeluargaan. “Walaupun menu hidangan sederhana tetapi rasa persaudaraan harus sempurna,”ujarnya.

Sebelumnya, mahasiswa BBG meraih juara pada Festival Olahraga Pendidikan Kemenpora yakni Juara IV Putri, Juara III Putra, dan Juara IV Putra. Perlombaan dilaksanakan pada 29-31 Oktober 2015 di Darusalam, Banda Aceh.

Bagikan
Skip to content