JAKARTA—Jumlah penerima Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah 2024 meningkat dari tahun sebelumnya. Kuota KIP Kuliah ditargetkan untuk hampir 1 juta mahasiswa, yaitu 985.577 orang. Peningkatan jumlah penerima tentunya diiringi dengan peningkatan anggaran KIP Kuliah. Tahun ini besar anggarannya Rp 13,9 triliun, meningkat Rp 2,1 triliun dibandingkan tahun sebelumnya. Perlu dicatat, Beasiswa KIP Kuliah yang menyasar lebih dari 985 ribu orang diperuntukkan untuk mahasiswa PTN maupun PTS.
Meski demikian, Pelaksana Tugas Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi (Plt Dirjen Diktiristek) Kemendikbudristek, Nizam turut mengingatkan anggaran KIP Kuliah belum bisa menutup seluruh kebutuhan mahasiswa.
“Karenanya, kita harapkan PTN-BH dapat mengembangkan skema-skema pendanaan bagi mahasiswa yang membutuhkan bantuan,” dalam pertemuan bersama sejumlah PTN BH (2/2/2024), dikutip dari rilis resmi dikti.kemdikbud.go.id.
Nizam berharap para pimpinan PTN-BH mengembangkan berbagai upaya guna menutup kebutuhan operasional perguruan tinggi sekaligus skema untuk membantu mahasiswa yang membutuhkan. Sumber pendanaannya bisa berasal dari mitra perguruan tinggi, filantropi, CSR, alumni, dana abadi, atau lainnya.
Nizam menambahkan, PTN-BH bisa memanfaatkan aset yang dipunyai untuk menjadi sumber pendapatan yang bisa membantu membiayai kualitas pendidikan dan peningkatan efisiensi internal perguruan tinggi.
“Saya yakin dengan kreativitas dan jaringan yang dimiliki PTN-BH masalah kesulitan finansial mahasiswa dapat diatasi,” ujar Nizam.
Penerima dan Anggaran KIP Kuliah dari Tahun ke Tahun
Dikutip dari unggahan media sosial Kemdikbud RI, berikut ini jumlah anggaran dan penerima KIP Kuliah dari tahun ke tahun:
1. 2020
Penerima: 552.706
Jumlah anggaran: Rp 3,7 triliun
2. 2021
Penerima: 674.187
Jumlah anggaran: Rp 7,5 triliun
3. 2022
Penerima: 780.014
Jumlah anggaran: Rp 9,9 triliun
4. 2023
Penerima: 913.636
Jumlah anggaran: Rp 11,8 triliun
5. 2024
Penerima: 985.577
Jumlah anggaran: Rp 13,9 triliun
Artikel ini telah tayang di detikEdu dengan judul “Kuota Penerima KIP Kuliah 2024 Naik, Kini untuk Hampir 1 Juta Mahasiswa”, https://www.detik.com/edu/perguruan-tinggi/d-7179019/kuota-penerima-kip-kuliah-2024-naik-kini-untuk-hampir-1-juta-mahasiswa.