Fantastis, Mahasiswa Penjas UBBG Ini Raih Perunggu pada Kejuaraan Nasional Bela Diri Hapkido

8 Agustus 2022 | BBG News

BANDA ACEH, BBG NEWS–Prestasi tiada henti terus diukir oleh putra-putri terbaik kampus UBBG. Kali ini, Achmad Fuadi Aramiko, mahasiswa Pendidikan Jasmani UBBG yang meraih medali perunggu pada Kejuaraan Nasional Bela Diri Hapkido yang berlangsung di Padang, Sumatera Barat 6-7 Agustus 2022.

Achmad Fuadi Aramiko, sang juara menyatakan bangga bisa mempersembahkan sesuatu yang terbaik untuk kampus tercinta. Ia menceritakan bahwa ia tertarik mengikuti olahraga bela diri Hapkido saat diajak oleh seorang senor. Lalu saya mendaftar masuk komunitas olahraga ini.

Saya mengikuti latihan selama berbulan bulan, dengan latihan rutin seminggu dua kali. Pada latihan persiapan Kejurnas, kami menjalani latihan tambahan sehingga menjadi setiap hari dengan fokus latihan pada tehnik dan latihan fisik. Tantangan yang saya dapatkan dalam pertandingan adalah mendapatkan lawan yang tangguh, akan tetapi saya tidak menyerah untuk mencapai prestasi dalam bidang ini. “Alhamdulillah karena usaha dan doa kawan-kawan semua saya bisa meraih perunggu, ” ujarnya.

Zikrurrahmat, M.Pd., Ketua Prodi Penjas UBBG menyatakan bangga bisa memiliki mahasiswa hebat dan berprestasi seperti Achmad F Aramiko. Harapannya akan banyak lahir talenta-talenta muda lainnya yang bisa mengharumkan kampus tercinta. Beliau menyatakan bahwa menjadi sukses itu tidak semudah membalikkan telapak tangan, tapi butuh perjuangan dan tantangan besar. Hal ini telah dibuktikan oleh sang juara ini.

“Keberhasilan terindah itu ketika kita telah melewati masa-masa sulit, ” ujar lelaki yang juga terpilih sebagai panitia ASEAN Paragames 2022 ini.

Sementara itu, Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan Cut Marlini, M.Pd., menyampaikan selamat kepada Achmad Fuadi Aramiko, mahasiswa Pendidikan Jasmani UBBG yang meraih medali perunggu pada Kejuaraan Nasional Bela Diri Hapkido. Seperti yang kita ketahui bahwa mahasiswa UBBG kerap meraih prestasi pada kompetisi nasional dan ini menjadi capaian luar biasa bagi UBBG.

“Selamat dan suksesuntuk ananda Achmad F Aramiko. Terus berjuang. Terima kasih untuk dosen dan pelatih yang telah membimbing mahasiswanya dengan baik hingga meraih prestasi, ” ujarnya.

Bagikan
partner-1
partner-2
partner-3
partner-4
partner-5
partner-6
partner-7
partner-8
partner-9
partner-10
partner-11
partner-12
partner-13
partner-14
partner-15
partner-16
Skip to content