Dosen UBBG Lolos Sebagai Penerima Program Kemitraan Dosen LPTK dengan Guru di Sekolah (KDS) Tahun 2023

3 Juli 2023 | BBG News

BANDA ACEH, BBG NEWS–Fitriani,M.Pd, dosen PG PAUD yang juga menjabat sebagai Sekretaris Prodi PGSD UBBG lolos sebagai penerima Program Kemitraan Dosen LPTK dengan sekolah (KDS) Tahun 2023, Senin (3/6/2023). Fitriani, M.Pd., dosen menyatakan bahwa program ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran di TK IT Permata Sunnah Kota Banda Aceh khususnya pada mata kuliah Sendratasik AUD dengan melibatkan 4 guru dan 1 Kepala Sekolah.

Kegiatan ini dilakukan dengan pola Lesson Study for Community (LSLC) dengan tahapan Plan, Do, See, Redesign. Kegiatan ini dimulai pada Juli sampai Oktober 2023 dengan menghasilkan luaran Modul Sendratasik AUD. Melalui kegiatan ini diharapkan kualitas pembelajaran pada TK IT Permata Sunnah khusunya Mata Kuliah Sendratasik AUD. “Terima kasih kepada kampus UBBG, Rektor dan jajaran pimpinan, serta para dosen yang telah banyak memberikan dukungan dan bimbingan,”ujarnya.

Wakil Rektor I Dr. Rita Novita, M.Pd. menyampaikan selamat dan sukses kepada Ibu Fitriani, M.Pd., dosen UBBG yang terpilih sebagai Penerima Program Kemitraan Dosen LPTK dengan Guru di Sekolah (KDS)Tahun 2023. Hibah ini merupakan program kementrian yang sangat kompetetif bagi dosen maupun guru mitra, sehingga suatu kebanggaan bagi UBBG bisa lolos melalui ibu Fitriani, M.Pd untuk program ini. Harapanya melalui program ini akan membawa dampak bagi pengembangan program kerja sama kemitraan antara perguruan tinggi dan sekolah dalam hal peningkatan kualitas pendidikan.

Bagikan
Skip to content