Dosen UBBG Ini Terpilih Sebagai Salah Satu Penerima Program Kemitraan LPTK dengan Guru di Sekolah se-Indonesia

19 Juli 2021 | BBG News

BANDA ACEH, BBG NEWS–Fitriati, M. Ed., Dosen Prodi PPG bagian Pendidikan Matematika Universitas BBG terpilih sebagai penerima program Kemitraan LPTK dengan Guru di sekolah. Hal tersebut berdasarkan surat pengumuman seleksi berkas yang dikeluarkan Dirjen Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, Senin (19/7/2021).

Fitriati, M. Ed., menyatakan bahwa dirinya tidak menyangka bisa terpilih sebagai salah satu peserta karena saingan sangat banyak. Dari 491 pelamar se-Indonesia hanya 65 yang diterima. Sungguh ini suatu hal yang sangat membanggakan.

“Prosesnya hanya mengisi data diri dan borang aplikasi tentang pengalaman lesson study dan rencana pengembangan pembelajaran perkuliahan dan sekolah serta lampirkan dokumen persyaratan,” ujarnya kepada BBG News.

Sementara itu, Rektor Universitas BBG Dr. Lili Kasmini, S. Si., M. Si. menyatakan apresiasi atas capaian luar biasa yang diraih oleh dosen UBBG ini. Hal ini membuktikan bahwa dosen kampus ini sudah mampu berkiprah dan memberikan dedikasi yang besar bagi dunia pendidikan Indonesia.

“Selamat untuk Ibu Fitriati. Semoga dapat memberi manfaat bagi para pendidik di Indonesia. Harapannya ini menjadi  inspirasi bagi dosen lain untuk terus mengembangkan karier dan mengukir prestasi, ” ujarnya.

Bagikan
Skip to content