BANDA ACEH, BBG NEWS – Mahasiswa prodi PBSID STKIP BBG yang memprogramkan mata kuliah Pementasan Sastra dan Puisi akan menyelenggarakan ujian akhir semester dalam bentuk panggung. kegiatan ini diberi tema Kreativitas Final, Selasa (6/2/2018). Kegiatan yang akan berlangsung di aula kampus setempat akan menampilkan film pendek, teater, teaterikal puisi, musikalisasi puisi solo vokal, dan panggung bebas. Selain itu, juga akan ada bedah Buku Kumpulan Cerpen Kampung Aneh karya Suqya Rahmah, dkk (mahasiswa PBSID) yang juga akan menghadirkan Riky Syah R (Penyair Muda Indonesia Pilihan Majelis Asia Tenggara 2017). Menurut dosen pengampu mata kuliah Rismawati, M.Pd menyatakan bahwa acara ini diselenggarakan selain untuk memenuhi ujian akhir semester mata kuliah Pementasan Sastra dan Puisi juga untuk mengembangkan kreativitas mahasiswa. Kegiatan ini juga telah menjadi agenda rutin tahunan. Mahasiswa PBSID sekarang sudah kreatif menggarap film pendek dan video klip. Itu tidak lepas dari dampak kegiatan kreativitas yang kita adakan “Kegiatan ini akan memberi pengalaman dalam berkarya kreatif agar ketika mengajar di sekolah kelak mereka memiliki skill sehingga dapat memberi contoh pada siswa,” ujarnya. |
Mahasiswa PBSID STKIP BBG Adakan Kanal
Berita Terbaru
- Biro Kemahasiswaan UBBG Adakan Sosialisasi Program Kemahasiswaan
- Dosen UBBG Berpartisipasi Pada Webinar Internasional Bertajuk”Building a Culture of Courtesy in Online Spaces”
- Dosen UBBG Jadi Narasumber Pelatihan Kurikulum Cinta dan Deep Learning di Pidie Jaya, Dihadiri Puluhan Guru
- Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia UBBG Raih Akreditasi Baik Sekali
- Dosen Pendidikan Profesi Bidan UBBG Ikut Bedah Kurikulum Berbasis OBE
