Ahmad Irada, Masuk Nominasi 10 Besar Duta Wisata Aceh

19 Oktober 2017 | BBG News

BANDA ACEH, BBG NEWS—Ahmad Irada, Mahasiswa Pendidikan Bahasa Inggris STKIP BBG masuk 10 besar nominasi Duta Wisata Aceh dari 23 peserta perwakilan kabupaten kota Provinsi Aceh. Puncak pemilihan duta wisata berlangsung di Hotel Grand Nanggroe Banda Aceh, Senin (15/10).

Ketua Prodi Pendidikan Bahasa Inggris Sri Wahyuni, M.Pd. menyampaikan terima kasih kepada pendukung Ahmad Irada yang telah memberi dukungan melalui akun jejaring sosial. “Ia mampu tampil dengan baik. Itu yang membanggakan bagi kami,”ujarnya.

Sebelumnya, Irada meraih juara I Duta Wisata Simeuleu pada Juli lalu. Selain prestasi tersebut,  Ahmad Irada pernah juga terpilih sebagai duta genre 2016, Juara I Pilmapres se-Aceh,  dan menjadi  delegai ENJ (ekspedisi Nusatara Jaya). Ia   mengelilingi pulau yang ada di Aceh pada Agustus-September 2017. Ternyata, pemuda asal Simeulue tersebut saat ini telah bekerja sebagai Tourist Guide berlisensi dan bersertifikasi Aceh DPC Banda Aceh. Tentunya Irada kerap membawa wisatawan yang berkunjung ke Aceh.

Bagikan
partner-1
partner-2
partner-3
partner-4
partner-5
partner-6
partner-7
partner-8
partner-9
partner-10
partner-11
partner-12
partner-13
partner-14
partner-15
partner-16
Skip to content