Ust. Husen: Mahasiswa Harus Berakhlak Baik Karena Teladan Masyarakat

12 Januari 2018 | BBG News

BANDA ACEH, BBG NEWS—Himpunan Mahasiswa Pendidikan Olahraga (HIMAPORA) Penjaskesrek STKIP BBG mengadakan Tausiyah Islam dalam upaya membangun  karakter  dan kepribadian  bagi mahasiswa. Kegiatan berlangsung di aula kampus setempat, Jumat (12/1/2018). Pemateri kegiatan tersebut adalah Ust. Husen

“Nantinya dengan adanya kegiatan ini dapat membentuk pribadi yang mulia pada diri mahasiswa sesuai ajaran Islam. Salah satu contoh bentuk karakter yang mulia adalah bersikap sportif dalam mengikuti perlombaan,”ujar Oka Zuljaliwar, Ketua Himapora.

Ust. Husen menyatakan bahwa mahasiswa harus mampu membaca dan menghafal  Al-Quran agar  bisa berakhlak baik. Kita sebagai mahasiswa tidak boleh membangkang terhadap dosen di kampus. Tidak pantas seorang mahasiswa berakhlak buruk karena mahasiswa adalah generasi intelektual yang selalu menjadi contoh bagi masyarakat. Oleh karena itu, harus sadar diri dan selalu mengingat  Allah. Segera bertaubat jika melakukan kesalahan karena manusia selalu bergelimang dosa,”ujarnya.

Kegiatan diikuti oleh para dosen dan puluhan mahasiswa Prodi Penjaskesrek. Mereka sangat antusias mengikuti kegiatan tersebut.

Bagikan
Skip to content